Senin, 04 Januari 2010

Utak-atik asyik

Hari ini saya lagi bersemangat buka kotak harta karun yang sudah cukup lama terpendam di dasar laut..
*.weleh,,weleh...susah dong ngambilnya... pantesan nggak pernah dibuka :P

Setelah ngubrak-abrik dan mencermati beragam isinya akhirnya saya memutuskan untuk membuat jepit rambut. Seringkali kalo mau pergi ke pesta suka bingung ngedandanin rambut saya yang panjang. Beberapa waktu yang lalu saya menemukan artikel di majalah yang sangat berguna bagi saya. Gaya cepol adalah gaya andalan saya yang sangat menghemat budget. Nah, kalo lagi muter-muter di mall suka susah nyari jepit yang sesuai dengan keinginan...kalaupun ada pasti harganya selangit. Jadi saya pikir kenapa nggak bikin aja sendiri sesuai dengan kesukaan saya. Jepit ini digunakan sebagai hiasan cepol yang sudah dibuat sebelumnya...

Waktu saya di Jogja, saya sempat mampir ke toko bahan aksesoris dan menemukan jepit rambut yang masih polos dan belum dihias apa-apa. Karena yang besar (untuk rambut tebal) tinggal 2(dua) jadilah saya beli keduanya... waktu itu belum ada pikiran mau dibikin seperti apa tapi setelah sesi bongkar-bongkar tadi akhirnya dapet ide...

Gunting,gunting, jait, tempel, maka jadilah 1(satu). Pikir-pikir lagi, utak-utik sana sini benahi cara kerja yang pertama dan jadilah yang kedua. Diselingi dengan acara makan karena tidak terasa sudah waktu telah menunjukkan pukul 13.30..pantes aja cacaing di perut udah pada demo... Setelah makan mulai utak-utik lagi ditambah ini itu jadilah variasi ketiga. 

Sempet ada sesi foto-foto tapi belum bisa di upload soalnya laptopku belum kembali dan nggak bisa transfer data deh...plus editing. :'(

Bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat jepit rambut sebagai berikut:
1. Jepit rambut polos ukuran bebas
2. Kain motif (bisa kain perca)
3. kain polos (tanpa motif)
4. gunting
5. lem lilin
6. benang jahit
7. kertas HVS untuk panduan menjahit
8. aneka hiasan (macam-macam jenis kancing)



Caranya :
a. buat pola persegi, ukuran disesuaikan dengan besarnya jepit rambut
b. letakkan kain yang ada motifnya menghadap ke dalam..
c. jahit jelujur pada ketiga sisi lalu balik motif kain sehingga menghadap ke atas
d. jahit sisanya hingga tertutup rapat secara keseluruhan
e. lipat bagian tengah hingga membentuk pita
f. hias sesuai keinginan anda


Selamat mencoba!

-suntea-








Tidak ada komentar:

Posting Komentar